Monday, October 15, 2007

SALAM DARI SIEM REAP

Dear GUESTS,

Salam dari Siem Reap, Kamboja, dari candi Angkor Wat, peninggalan Hindu abad ke 11. Nampaknya Borobudur kita jauh lebih terawat dari candi orang Kmer ini, walaupun mereka klaim punya candi terbesar di dunia.

Siem Reap kota miskin 4 tahun yang lalu sekarang menggeliat jadi kota turis yang dikunjungi ribuan wisatawan dunia, punya hotel bintang 4 dan 5 yang semuanya baru. Dan mereka masih dalam pembangunan di seluruh pelosok kota. Cuma jalannya masih kopak kapik. Maklum pemerintah selalu terlambat selangkah dari swasta.

Melihat kota ini kita iri, kapan Parapat dan Samosir bisa dimasuki turis mancanegara dengan airport sendiri.

At least kami senang di sini. Tari-tariannya sama dengan tari Bali tau mungkin lebih mirip tari Jawa karena lebih lambat dari Bali, tapi gerakan tangannya persis seperti tari Simalungun. Ada juga mereka tunjukkan tari “manduda” alias tari tumbuk padi.

Salam untuk semua, besok kami lihat cucu di Koh Samui.


Sarmedi & Gertrud

10 Oktober 2007
Photo Sharing and Video Hosting at Photobucket

No comments: